TNI Dan Warga Gotong Royong Bersihkan Gulma Enceng Gondok

 

Matamatanews.com, BANJARNEGARA - Danramil 03/Wanadadi Kapten Inf Sutejo beserta anggota mendampingi warga bergotong royong membersihkan gulma Eeceng gondok di tiga lokasi berbeda yaitu di pinggiran waduk Desa Wanadadi, Desa Karangjambe dan Desa Wanakarsa. Kegiatan bersih bersih tersebut mengambil tema "Gerakan Serayu Bersih, Serayu Jernih" berlangsung di pinggir Waduk Mrica Kecamatan Wanadadi Kabupaten Banjarnegara. Jumat (12/03/2021).

Di sela kegiatan Danramil 03/Wanadadi Kapten Inf Sutejo menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kebersamaan antar komponen masyarakat yang peduli akan kebersihan lingkungan di masa Pandemi Covid -19 yang masih belum berakhir.  

“Semoga dengan adanya kerja bakti ini masyarakat akan lebih peduli tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga tradisi kegotongroyongan," jelasnya.

Sementara, Camat Wanadadi Latiful Fadli Ap mengapresiasi kegiatan yang dimotori anggota Koramil 03/Wanadadi dan warga sekitar Kecamatan Wanadadi tersebut. Menurutnya, Babinsa dan warga dalam kegiatan bersih bersih itu terlihat  antusias dan kompak. Dia berharap kedepan kerjasama yang terjalin bisa lebih baik lagi.(Pendimbna/Nusa).

 

redaksi

No comment

Leave a Response