Tiga Pamen Hadiri Hut FKPPI ke-42 di Bumiayu

 

Matamatanews.com, BREBES—Kegiatan perayaan HUT FKPPI ke-42 yang dimotori pengurus Lintas Rayon bertempat di  Dukuh Karang Dawa Desa Laren Kecamatan Bumiayu Kabupaten Brebes dihadiri sejumlah Pamen TNI .

Diantaranya Lelkol (Purn) Gunawan selaku ketua Pepabri Brebes, Letkol(Purn) Fessel  Ketua Dewan Penasehat Fkppi Rayon Bumiayu serta Letkol Arm  Mohamad Haikal Sofyan Komandan Kodim 0713 Brebes yang baru beberapa bulan menjabat Dandim Brebes.

Acara peringatan Hari Ulang Tahun Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI, Polri ke 42 Tahun yang dikemas dalam bentuk kegiatan penanaman seribu pohon serta Bhakti Sosial  mendapat respon positif sejumlah pihak.

Selain Pamen (Perwira Menengah) dari jajaran Pengurus Daerah(PD) , perwakilan utusan Bupati, Kapolres , Kepala Dinas Pertanian, Kadin Peternakan  juga turut hadir menyaksikan gelaran HUT FKPPI yang ke-42.

Wakil Sekretaris Pengurus Daerah  Buntoro mengatakan perayaan HUT FKPPI di Bumiayu bukan sekedar acara seremonial saja namun banyak kegiatan positif yang dilakukan.

"Kami apresiasi kegiatan Lintas Rayon dengan kegiatan positif ini semoga diikuti Rayon Rayon yang lain dan diagendakan " papar Buntoro

Sementara  Komandan Kodim Letkol Arm Mohamad Haikal Sofyan mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun FKPPI yang ke 42 semoga selalu bermanfaat bagi masyarakat.

“Saya atas nama pribadi dan satuan Kodim 0713 Brebes beserta seluruh anggota mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun FKPPI Ke-42 Tahun 2020”.

Juga ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dan penghargaan yang tinggi kepada Lintas Rayon FKPPI Se-Kabupaten Brebes yang telah memberikan kiprah positifnya membangun dan membangkitkan rasa kecintaan dan rasa Nasionalisme baik di dalam internal FKPPI dan kepada masyarakat diwilayah Kabupaten Brebes”. jelas Dandim

Kepala Desa Laren Arief Setiawan selaku tuan rumah kegiatan mengatakan selain Penanaman Seribu pohon serta pembagian masker juga kegiatan Bhaksos.

" Bibit pohon yang kami bagikan antara lain jenis pohon pete, jengkol, durian jambu. Dan untuk pembagian sembako kami utamakan dulu buat para keluarga Veteran selanjutnya kepada warga yang kurang beruntung " terang Arief Setiawan.

Salah satu pengurus Dewan Kehormatan FKPPI  Widagdo SH mengucapkan banyak banyak terima kasih atas suksesnya penyelenggaraan HUT FKPPI yang ke 42.

" Kami merasa bangga dan terharu melihat para sesepuh berkenan hadir menyaksikan acara kami. Hal ini akan kami jadikan semangat dalam mengabdi kepada Orang tua, masyarakat dibawah bendera FKPPI.

Dan kepada teman teman Fkppi serta semua pihak yang telah mendukung baik tenaga pikiran dan lain sebagainya kami ucapkan banyak terima kasih " papar Widagdo.

Kegiatan HUT FKPPI ke 42 disempurnakan dengan pemotongan nasi tumpeng yang dilakukan Ketua Panitia yang juga Ketua Rayon 13.01 Trinanda dan diberikan kepada Dandim 0713 Brebes Letkol Arm M. Haikal.

Selanjutnya para tamu undangan secara bergiliran dipersilahkan menanam salah satu jenis pohon dilahan yang sudah dipersiapkan panitia. (Purwanto)

 

redaksi

No comment

Leave a Response